Sudah mencoba daftar Google Adsense namun hasilnya selalu ditolak.
Berikut ini beberapa tips dan solusi, bagaimana cara agar penganjuan atau daftar ulang selanjutnya diterima Google Adsense.
Mari kita bahas mulai dari penyebabnya dan cara mengatasinya.
Penyebab dan Solusi Ditolak Google Adsense
Berikut ini beberapa penyebab mengapa Anda selalu ditolak Google Adsense beserta solusinya :
1. Masalah Situs Sering Down
Pada video yang ada di artikel berapa lama review Google Adsense, sudah dijelaskan pastikan saat di review situs dapat diakses.
Jadi sebisa mungkin jangan gunakan hosting gratis, yang saya rasakan saat mencoba menggunakan hosting gratisan, blog terasa lemot dan kadang tidak bisa diakses.
Cara mengatasi :
Solusinya gunakan saja hosting murah dahulu, tapi pastikan kalau stabil.
Kumpulan Hosting Murah 2020
2 Masalah Konten Tidak Memadai
Berikut ini beberapa pesan penolakan yang berkaitan masalah konten blog :
Situs yang menampilkan iklan Google harus memberikan nilai yang signifikan bagi pengguna. Sebagai penayang, Anda harus menyediakan konten unik dan relevan agar pengguna memiliki alasan kuat untuk berkunjung ke situs Anda.
Jangan tempatkan iklan di laman yang dibuat secara otomatis atau laman dengan sedikit konten asli atau tidak berisi konten asli sama sekali.
Dari dua pesan diatas sudah jelas, konten harus unik, menarik, bermanfaat dan ada nilai tambah.
Contoh seperti ini :
Anda membuat konten tentang “cara daftar google Adsense”, namun yang Anda lakukan hanya rewrite dari artikel yang sudah di terbitkan Google.
Konten yang seperti inilah yang dimaksud tidak memberi nilai tambah, bagaimana agar artikel unik dan memberi nilai tambah.
Cara mengatasi :
Cukup tulis dari sudut pandang dan pengalaman saja. Serta riset keyword agar mengetahui, apakah ada informasi yang terbaru tentang artikel yang Anda buat.
Intinya sih buat yang lebih bagus kalau tidak bisa membuat yang berbeda.
Cara Riset Keyword Untuk Blog Paling Jitu Jaman Now
3. Masalah Navigasi
Berikut ini pesan penolakan terkait nivagasi situs :
“Situs Anda juga harus menyediakan pengalaman pengguna yang baik melalui navigasi dan pengaturan yang jelas. Pengguna harus dapat dengan mudah mengeklik seluruh laman Kamu dan menemukan informasi yang dicari.”
Navigasi disini bukan melulu menu di blog, namun link yang tersebar diblog baik disidebar maupun dalam artikel.
Cara mengatasi :
Jadi pastikan :
- Tidak ada broken link.
- Menu dibuat sesimpel mungkin, contoh web – web besar.
- Pastikan ketika mengakses halaman kategori atau halaman lainnya, mempunyai konten yang cukup. Contoh yang salah, saat mengakses halaman kategori, ternyata halaman tersebut masing kosong atau berisi 1 saja.
4. Tidak Memenuhi Syarat
Pastikan pemilik dan blog yang didaftarkan memenuhi syarat, seperti :
- Usia Minimal 18 tahun
- Tidak Membuat Akun Lebih Dari 1
- Mematuhi Kebijakan
Lebih lanjut baca syarat daftar Google Adsense.
Syarat Mendaftar Google Adsense Agar Mudah di Approve 2020
Penyebab lainnya namun jarang terjadi adalah :
- Sumber trafik, maksudnya harus jelas sumber trafiknya, lebih aman trafik dari mesin telusur seperti Google.com.
- Jumlah konten, bisa pengaruh bisa tidak, tergantung saat memetakan kategori artikel.
- Pengisian form pendaftaran yang asal.
Sampai disini, pastikan semua kesalahan yang ada sudah diperbaiki. Kalau perlu cek satu persatu kembali sampai yakin.
Selanjutnya.
Cara Daftar Ulang Google Adsense Yang Ditolak
Berikut ini tahapan cara daftar ulang dengan email yang ditolak Google Adsense :
- Buka email.
- Cari email penolakan dari Adsense.
- Klik link untuk daftar ulang dalam email tersebut.
- Sampai disini, bagaimana kalau email penolakan tersebut terhapus, ikuti langkah selanjutnya.
- Login ke akun AdSense.
- Klik Iklan.
- Ikuti petunjuk di bagian Tambahkan AdSense untuk konten.
- Jika diterima selamat, jika masih ditolak baca baik – baik email penolakan dan ulangi membaca penyebab ditolak diatas, lalu jangan sampai terhapus email tersebut, guna untuk daftar ulang kembali.
Tapi jika ingin ganti email baru, Anda dapat menghapus akun Adsense yang ditolak terlebih dahulu lalu daftar kembali dengan email baru yang sudah dibuat.