Ingin menjadi seorang blogger, sudah tau apa saja keuntungan dan kerugiannya.
Berikut ini beberapa keuntungan dan kerugian menjadi blogger.
13 Keuntungan Menjadi Blogger
Karena menjadi seorang blogger dituntut menyajikan informasi sebagus mungkin.
Dampaknya, skill menulis seiring waktu akan meningkat.
Awalnya acak – acakan, mungkin selanjutnya bisa terstruktur dan enak dibaca.
Lebih mengenal tanda baca dan lainnya.
Contohnya saya sendiri, dahulu memulai menulis artikel blog saja, bingung harus mulai darimana.
2. Menambah Pengetahuan
Dengan menjadi seorang blogger yang awalnya tidak mengerti hal dasar membuat blog, sekarang sudah paham dan bisa.
Itu hanya sebagian, belum artikel yang ditulis di blog.
Contoh kali ini saya membahas berbagai tentang blogger, yang awalnya saya kurang tahu lebih banyak panduan blogger, sekarang sudah lebih tahu.
Pengertian Blogger + Panduan Lengkap Belajar Blogger
3. Lebih Up to Date
Dengan terus menulis, pastinya akan lebih up to date.
Contohnya saya menulis artikel tentang WordPress, saya akan lebih tau apa saja hal – hal yang baru, yang ada pada WordPress.
Intinya sih, akan lebih up to date dari apa yang ditulis di blog.
Apa Itu WordPress? Ini Pengertiannya
4. Koneksi Luas
Sadar atau tidak, dengan menjadi seorang blogger akan memiliki koneksi yang luas.
Apalagi blogger yang sudah terkenal, mereka akan mudah menjalin koneksi antara :
- blogger satu dengan lainnya,
- blogger dengan pembaca blog,
- blogger dengan perusahaan,
- dan banyak lagi, semua tergantung diri sendiri.
5. Tingkat Disiplin Meningkat
Jika tidak disiplin akan susah menjadi blogger.
Karena untuk merawat sebuah blog butuh kedisiplinan yang bagus.
Kalau tidak disiplin dan tidak rajin update blog, maka pengunjung dan penghasilan akan menurun drastis.
Kalau tidak percaya, coba buktikan saja.
6. Kemampuan Riset Meningkat
Menjadi blogger dimasa sekarang sedikit berbeda dengan jaman dahulu.
Dahulu blogger hanya mengandalkan insting.
Ya, itu memang tidak salah.
Namun saat ini mesin pencari, salah satu sumber pengunjung blog.
Memaksa blogger lebih memahami, apa yang dibutuhkan pengguna.
Maka itu sangat penting saat ini untuk selalu melakukan riset keyword, kecuali blog curhat bolehlah tanpa riset.
Dengan riset, akan lebih mudah memahami apa yang saat ini dibutuhkan pembaca dari tulisan yang akan ditulis.
Cara Riset Keyword : Gunakan #3 Langkah ini ! Agar Lebih Sempurna
7. Memahami Ilmu Marketing
Secara tidak sadar, seiring berjalannya waktu Anda akan lebih memami ilmu marketing yang baik dan benar.
Karena seorang blogger tidak hanya dituntut bisa menulisa namun jika mempromosikan blog yang dibuat.
8. Memiliki Fans
Seiring berjalannya waktu dan blogger menjadi terkenal, maka fans juga mulai berdatangan.
Sudah banyak contohnya, banyak blogger yang memiliki banyak fans.
Dari contoh blogger yang sudah dibahas sebelumnya.
Darisitu, Anda sudah dapat melihat sendiri berapa fans yang terlihat.
7 Contoh Blogger : Dengan Tampilan Keren Sampai Terkenal
9. Dapat Bekerja Dimanapun
Menjadi seorang blogger, dapat bekerja dimanapun selama dapat mengakses internet.
Contohnya dapat bekerja di cafe, tempat wisata, kamar maupun kantor.
10. Menjadi Bos Diri Sendiri dan Orang Lain
Diatas sudah dijelaskan seorang blogger dapat bekerja dimanapun dan kapapun.
Itu karena, dengan menjadi seorang blogger berarti menjadi bos diri sendiri.
Bagaimana maksud dengan menjadi bos orang lain?
Contohnya, Anda menggunakan jasa untuk optimasi, menulis artikel dan lainnya yang dapat diserahkan ke orang lain.
Dengan begitu, Anda bos dari orang yang, Anda pekerjakan.
11. Dapat Membantu Lebih Banyak Orang
Disini kembali lagi dari hasil artikel yang dihasilkan.
Apakah bermanfaat atau hanya sekedar tulisan main – main.
Jika bermanfaat secara langsung akan membantu lebih banyak orang.
Contoh saya membuat artikel dengan domain dan hosting murah.
Dengan begitu saya membantu orang agar lebih mudah menemukan dan membandingkan harga domain dan hosting.
Kumpulan Hosting Murah 2020
12. Dapat Meningkatkan Penghasilan Lebih Cepat
Kalau bekerja dikantor penghasilan akan lambat meningkat dan sudah diatur oleh pihak kantor.
Walaupun sepenuhnya tidak benar begitu, namun kebanyakan seperti itu.
Berbeda dengan menjadi seorang blogger, semakin kita disiplin dan bekerja keras.
Maka hasilnya akan langsung kita petik sendiri.
Menjadi seorang blogger samahalnya seperti pengusaha lainnya.
13. Memiliki Digital Aset
Terakhir, dengan menjadi seorang blogger.
Anda akan memiliki digital aset.
Contohnya saja Portal Uang ini adalah digital aset saya.
4 Kerugian Menjadi Blogger
Diatas hanya keuntungan saja, untuk kerugian menjadi seorang blogger tentunya juga ada.
Jadi jangan hanya dilihat dari keuntungannya tapi pikirkan juga kerugiannya namun jangan dilebih – lebihkan.
Karena sampai saat ini banyak orang yang perhasilan diatas 100 juta dari 1 blog saja.
Berikut ini beberapa kerugiannya :
1. Penghasilan Tidak Tetap
Menjadi seorang blogger seperti yang sudah saya katakan diatas, sama sepertihalnya memiliki sebuah usaha.
Walaupun perbandingan tidak tetap hanya sedikit.
Contoh bulan ini 100 juta bulan akan datang hanya 99 juta.
Namun itu sudah tergolong tidak tetap.
Belum lagi kalau ada masalah dengan blog, seperti :
- Visitor menurun, karena tidak terawat atau udpate mesin pencari seperti Google.
- Tren iklan turun, pada waktu tertentu tren iklan akan naik dan turun, itu juga menyebabkan penghasil blogger tidak pasti.
- Berkurangnya orang yang diajak kerjasama, dengan berkurangan orang yang diajak kerjasama, entah internal atau eksternal akan menurunkan penghasilan.
Mungkin banyak faktor lain yang belum bisa saya jelaskan.
Berbeda dengan kerja kantoran, penghasilan akan tetap walau tidak bekerja beberapa hari, karena sakit atau keperluan lainnya, masih dibayarkan.
2. Butuh Banyak Waktu
Karena membangun usaha sendiri dari awal dengan menjadi soerang blogger.
Pada awal memulai akan membutuhkan banyak waktu.
Tidak seperti bekerja kantoran yang sudah rapi sistemnya dan tinggal menjalankan lalu update saja.
3. Tingkat Sosialisi Berkurang
Tidak seperti bekerja dikantor yang saling bertemu.
Menjadi seorang blogger, rata – rata menghabiskan waktu untuk bekerja didepan komputer, yang menyebabkan sosialisasi berkurang.
Walau dapat dibantah dengan keuntungan blogger yang menyebutkan menambah koneksi.
Namun kenyataannya memang seperti itu, apalagi untuk blogger pemulan.
4. Menjadi Stres
Menjadi blogger tidak mudah, apalagi belum tau sama sekali ilmunya.
Pada awalnya akan menyebabkan stres jika berlebihan ngeblog, ini sering terjadi 1-2 tahun awal ngeblog.
Karena dimasa ini, masih meraba – raba cara blogging yang benar.
Bahkan saya yang sudah 6 tahun ngeblog, terkadang merasa stres.