Cara Membuat Blog Bagi Pemula : Blogger, WordPress, Lewat HP, Agar Bisa Dilihat Orang & Dapat Uang

CARA MEMBUAT BLOG

Berikut ini cara membuat Blog di Blogger, WordPress untuk pemula baik lewat laptop atau HP agar bisa dilihat orang dan dapat uang.

Cara 1 : Membuat Blog di Blogger

Berikut ini langkah – langkah cara buat blog gratis di Blogger.

  1. Kunjungi situs Blogger.
    Di alamat blogger.com.
  2. Klik CREATE YOUR BLOG.
  3. Masuk dengan akun Google.
    Disini yaitu akun email Gmail.
    Jika belum punya dapat buat akun Gmail terlebih dahulu.
  4. Isi nama / judul blog.
  5. Isi alamat blog.
  6. Isi Profil Blogger.
  7. Mengganti template blogger agar lebih menarik.
    Anda dapat menemukan berbagai template di halaman template blogger.
  8. Membuat halaman.
    Paling umum yang biasa dibuat adalah halaman kontak, kebijakan privasi, tentang kami, kerjasama dan lainnya.
    Lihat cara membuat halaman di Blogger.
  9. Setting menu.
    Anda sesuaikan saja dengan pilihan niche blog Anda.
    Misal tentang HP, berarti menu bisa diisi Harga, Tips, Review dan lainnya.
    Lihat cara membuat menu di Blogger.

Sampai disini blog sudah siap diisi artikel, selanjutnya untuk agar lebih mudah melihat perkembangan blog, dapat dihubungkan dengan Google Search Console dan Google Analytics.

Lebih lengkap baca cara membuat blog di Blogger.

Cara 2 : Membuat Blog di Worpdress

Berikut ini langkah – langkah cara buat blog dengan CMS WordPress.

  1. Sewa hosting dan domain.
    Sewa aja yang murah dahulu untuk hosting dengan harga Rp 50.000 perbulan dan domain .com Rp 100.000 an pertahun.
    Untuk pemula gunakan hosting dengan jenis shared hosting atau hosting yang menggunakan Cpanel.
  2. Hubungkan hosting dan domain.
    Kalau Anda membeli hosting dan domain dalam 1 penyedia, tahap ini bisa dilewati. Karena hosting dan domain otomatis akan terhubung.
  3. Install WordPress.
    Lihat cara install WordPress.
    Lihat bagian cara install di Cpanel.
  4. Mengganti Template WordPress.
    Anda bisa menggunakan template gratisan, namun jika ingin serius sebaiknya beli template yang harganya mulai dari Rp 250.000 – Rp 1.500.000.
    Jika ingin gratisan, coba lihat di halaman template WordPress.
  5. Membuat halaman.
    Paling umum yang biasa dibuat adalah halaman kontak, kebijakan privasi, tentang kami, kerjasama dan lainnya.
    Lihat cara membuat halaman di WordPress.
  6. Membuat kategori.
    Sesuaikan dengan kategori di blog yang ingin Anda buat.
    Lihat cara membuat kategori di WordPress.
  7. Membuat menu.
    Menu bisa berasal dari kategori atau halaman, sesuaikan dengan kebutuhan.
    Lihat cara membuat menu di WordPress.
  8. Install plugin.
    Plugin yang sebaiknya di install di plugin WordPress.

Sampai disini blog sudah siap diisi artikel, selanjutnya untuk agar lebih mudah melihat perkembangan blog, dapat dihubungkan dengan Google Search Console dan Google Analytics.

Lebih lengkap baca cara membuat blog di WordPress.

Cara 3 : Membuat Blog Lewat HP

Cara bikin blog lewat HP sama seperti diatas, cuma aksesnya Anda menggunakan HP. Berikut ini contoh membuat blog gratis di HP dengan menggunakan Blogger.

  1. Kunjungi situs Blogger.
    Melalui HP Anda di alamat blogger.com.
  2. Klik CREATE YOUR BLOG.
  3. Masuk dengan akun Google.
    Disini yaitu akun email Gmail.
    Jika belum punya dapat buat akun Gmail terlebih dahulu.
  4. Isi nama / judul blog.
  5. Isi alamat blog.
  6. Isi Profil Blogger.
  7. Mengganti template blogger agar lebih menarik.
    Anda dapat menemukan berbagai template di halaman template blogger.
    Karena menggunakan HP, pastikan di HP ada aplikasi file manager, yang berguna untuk mengelola template yang sudah di download.
  8. Membuat halaman.
    Paling umum yang biasa dibuat adalah halaman kontak, kebijakan privasi, tentang kami, kerjasama dan lainnya.
    Lihat cara membuat halaman di Blogger.
  9. Setting menu.
    Anda sesuaikan saja dengan pilihan niche blog Anda.
    Misal tentang HP, berarti menu bisa diisi Harga, Tips, Review dan lainnya.
    Lihat cara membuat menu di Blogger.

Cara 4 : Membuat Blog Agar Bisa Dilihat Orang

Dengan cara diatas Anda blog Anda sudah bisa dilihat orang lewat internet, namun apabilan yang dimaksud agar muncul di Google atau mesin pencari lainnya, dapat mengikuti panduan ini.

  1. Buat blog.
    Anda bisa memilih dari kedua cara diatas, menggunakan Blogger atau WordPress.
  2. Pastikan halaman blog tidak di noindex.
    Ini agar robot Google atau mesin pencari lainnya bisa merayapi dan menampilkan halaman blog Anda di halaman mesin pencari mereka.
  3. Pastikan file robots.txt tidak mencekal halaman yang ingin tampil di mesin pencari.
    Contoth Portal Uang tidak ingin menampilkan halaman tag di Google atau mesin pencari lainnya.
    Maka di robots.txt diisi “Disallow: /tag/”.
  4. Buat sitemap.xml.
    Ini agar blog artikel blog terbaru lebih cepat dikenali mesin pencari.
  5. Daftarkan ke Google Search Console dan Bing Webmaster.

Cara 5 : Membuat Blog Agar Dapat Uang

  1. Buat blog.
    Anda bisa memilih dari kedua cara diatas, menggunakan Blogger atau WordPress.
  2. Tentukan sumber penghasilan.
    Sumber penghasilan dari :
    Jualan, maka buat blog jualan. Anda bisa mulai posting barang – barang Anda pada blog tersebut dan mulai memprosikan blog.
    Monetisasi (Google Adsense, MGID atau lainnya), Anda bisa mulai membuat artikel yang banyak mendatangkan visitor, tentunya untuk mendapatkan visitor yang banyak Anda harus mulai berlajar riset keyword, seo dan lainnya.
  3. Mulai posting dan promosi.
    Posting artikel sesuai tujuan Anda membuat blog, pada tahap dua (2) diatas.
  4. Terakhir.
    Mulai dapatkan uang dari blog.
    Lebih banyak lihat cara mendapatkan uang dari blog.