Saat ini Anda pasti bertanya – tanya kenapa IndiHome lemot, kenapa kecepatan IndiHome menurun. Dari beberapa pengalaman untuk mengatasi IndiHome yang lemot karena kecepatan menurun sangat beragam. Sekarang ini yang menjadi penyebab lemot dan solusinya adalah sebagai berikut.
Penyebab 1 : IndiHome Lemot Karena FUP Mencapai Batas
Kadan Anda tidak sadar karena suka download file – file besar atau suka streaming berjam – jam, semua itu membutuhkan kuota. Seperti yang kita ketahui, IndiHome menerapkan sistem FUP. Jika sudah mencapai batas maka kecepatan internet akan diturunkan.
Cara Mengatasi :
- Upgrade Speed IndiHome.
Upgrade speed ini Anda bisa memilih secara permanen atau hanya sementara. - Mengikuti Panduan Cara Menaikan Kecepatan IndiHome Tanpa Merubah Paket.
Di panduan tersebut Anda bisa menerapkan beberapa cara seperti upgrade kecepatan hanya sementara sampai melakukan hal teknis lainnya.
Penyebab 2 : IndiHome Lemot Karena Terlalu Banyak Pengguna
Terlalu banyak pengguna juga menjadi salah satu penyebab IndiHome jadi lemot, disamping itu FUP akan cepat mencapai batasnya. Bagi yang belum tau berikut ini rekomendasi jumlah pengguna sesaui paket atau kecepatan IndiHome yang dipasang.
Kecepatan | Jumlah Perangkat |
---|---|
10 Mpbs | 1 – 3 Perangkat |
20 Mpbs | 3 – 5 Perangkat |
30 Mpbs | 5 – 7 Perangkat |
40Mpbs | 7 – 10 Perangkat |
50 Mpbs | 10 – 12 Perangkat |
100 Mpbs | 18 – 25 Perangkat |
300 Mpbs | 25 – 30 Perangkat |
Namun jika digunakan hanya seperti sosial media, browsing sewajarnya, untuk kecepatan 20 Mbps dapat digunakan hingga 30 perangkat namun tentunya akan sedikit terasa lemot.
Cara Mengatasi :
- Membatasi Kecepatan IndiHome.
Cara membatasi kecepatan IndiHome yang paling direkomendasikan ialah menggunakan mikrotik, dengan mikrotik Anda bisa membatasi sampai pengguna tertentu saja. Jika tidak punya mikrotik dapat mengikuti panduan di artikel cara membatasi kecepatan IndiHome. - Membatasi Pengguna IndiHome.
Dengan cara mengganti password IndiHome atau memblokir pengguna WiFi IndiHome yang tidak dikenal. - Upgrade Speed IndiHome.
Untuk kasus ini, contoh pada hari tertentu Anda mengadakan pertemuan dikantor dan membutuhkan kecepatan internet yang lebih dapat menggunakan pilihan dengan upgrade sementara, sedangkan jika sehari – hari pengguna semakin banyak, dapat menggunakan pilihan upgrade secara permanen.
Penyebab 3 : IndiHome Lemot Karena Gangguan Masal
Untuk masalah ini cari tau dahulu apakah IndiHome Gangguan hari ini atau hanya aplikasi tertentu saja yang mengalami gangguan hari ini, contoh WhatsApp down.
Cara Mengatasi :
- Laporkan ke pihak IndiHome.
Lihat disini cara lapor gangguan IndiHome yang baik dan benar.
Penyebab 4 : IndiHome Lemot Karena Modem Rusak
Modem rusak atau tidak bekerja dengan baik bisa menyebabkan jaringan internet dirumah Anda jadi lemot kecepatannyapun juga ikut turun. Karena saya dahulu pernah juga mengalami hal ini.
Cara Mengatasi :
- Tukarkan Dengan Modem Baru.
Segara bawa modem + box + kabel ke kantor IndiHome terdekat agar segera diganti. Jika memang repot bisa menghubungi call center IndiHome.
Penyebab 5 : IndiHome Lemot Karena Virus
Jangan langsung menyimpulkan di laptop atau HP Anda misalnya, internet IndiHome terasa sangat lemot. Bukan berarti yang jadi masalah adalah jaringannya, bisa jadi laptop atau HP Anda terkena virus.
Cara Mengatasi :
- Scan Laptop / HP.
Coba scan dahulu laptop atau HP menggunakan Antivirus. Untuk laptop pastikan browser dan sistem bersih dari malware, masalah yang umum, internet lemot karena terkena malware ini. - Coba Perangkat Lain.
Setelah mencoba perangkat lain hasilnya sama, ikuti panduan cara mengatasi 1 – 4 diatas.