Sub Domain

apa itu sub domain

Banyak juga yang tidak mengerti arti , apa itu, fungsi dan perbedaan antara domain dan sub domain.

Jadi mari simak dibawah ini.

Pengertian Sub Domain

Sub domain adalah nama tambahan didepan nama domain utama. Sedangkan menurut Wikipedia Subdomain merupakan bagian dari sebuah nama domain induk.

Apa Itu Sub Domain

Jadi sebetulnya apa sih sub domain itu?

Untuk mengetahui itu sud domain apa bukan, caranya tinggal lihat dengan ciri – ciri ada tambahan nama, didepan nama domain utama dan dipisah dengan tanda titik (.).

Contoh sub domain : “sellercenter.lazada.co.id“.

Jadi sellercenter inilah yang dinamakan subdomain.

contoh sub domain

Untuk memahaminya lebih lanjut sapat melihat jenis – jenis domain.

Fungsi dari subdomain ini adalah untuk memisahkan halaman tertentu dari domain utama. Biasanya yang paling umum digunakan untuk halaman member area, membuat halaman khusus bahasa tertentu dan halaman lainnya yang perlu dipisah.

Perbedaan Domain dan Sub Domain

Berikut ini perbedaan domain dan sub domain :

DomainSub Domain
Nama Domain UtamaNama Domain Turunan
Terdapat Biaya Pendaftaran dan PerpanjanganTidak Biaya Pendaftaran dan Perpanjangan (Gratis)
Terbatas ( Hanya 1 nama domain unik dan 1 ektensi )Tidak Terbatas (Dapat membuat sebanyak mungkin bahkan unlimited dari 1 domain)

Selanjutnya mari belajar cara membuat sub domain.