Berikut ini cara cek nomor Telkomsel sendiri, terdaftar atau belum, aktif atau tidak, atas nama siapa.
Dalam Artikel Ini : tampilkan
Cara 1 : Cek Nomor Telkomsel Sendiri Melalui Dial Up
Berikut ini cara paling mudah untuk mengecek nomor Telkomsel melalui *808# :
- Buka menu Telepon.
- Ketik kode dial *808#.
Ketuk OK/YES/PANGGIL/CALL.
Dilayar HP akan melihat nomor Telkomsel Anda.
Anda juga akan dikirimi pesan yang sama via SMS.
Cara 2 : Cek Nomor Telkomsel Sendiri Via Call Center
- Buka menu Telepon.
- Hubungi 188.
Nomor 188 khusus untuk pelanggan Telkomsel, sedangkan jika ingin menghubungi dengan nomor selain Telkomsel, hubungi 0807 1811 811. - Lakukan permintaan terakit cek nomor Telkomsel Anda.
Nanti akan diinformasikan oleh CS terakit nomor Telkomsel Anda.
Cara 3 : Cek Nomor Telkomsel Sendiri Via Aplikasi MyTelkomsel
- Buka aplikasi MyTelkomsel.
- Masukkan nomor Telkomsel Anda.
Ketuk Lanjut. - Anda akan mendapatkan SMS.
Berupa link atau tautan, ketuk saja link tersebut
Akan secara otomatis masuk halaman utama aplikasi My Telkomsel. - Di halaman utama Anda bisa melihat nomor Telkomsel Anda.
Cara 4 : Cek Nomor Telkomsel Sendiri Lewat Telepon Nomor Lain
- Buka menu Telepon.
Menggunakan HP lain dengan nomor lain juga. - Kemudian telepon nomor Telkomsel Anda.
Tidak perlu diterima, cukup miscall. - Anda akan melihat nomor Telkomsel.
Dilayar HP di nomor Telkomsel Anda.
Cara 5 : Cek Nomor Telkomsel Sendiri Lewat SMS
- Buka menu SMS.
Menggunakan HP yang berisi nomor Telkomsel Anda. - Kirim Pesan.
Ketik pesan : “Tolong donk, kirim SMS balik, berapa nomor yang SMS ini”. - Kirim ke Nomor Lain.
Bisa keluarga, teman atau lainnya. - Tunggu SMS balasan.
Cara 6 : Cek Nomor Telkomsel Terdaftar atau Belum
- Buka menu Telepon.
- Ketik kode dial *444#.
Ketuk OK/YES/PANGGIL/CALL. - Pilih menu Cek Status.
Ketuk Kirimkan.
Informasi kartu Telkomsel Anda akan ditampilkan.
Cara 7 : Cek Nomor Telkomsel Aktif atau Tidak
- Masukkan kartu perdana Telkomsel ke HP.
- Hidupkan HP.
- Cek bagian sinyal.
Jika sinyal hilang atau tanda silang, maka dapat dipastikan kartu sudah tidak aktif.
Cara 8 : Cek Nomor Telkomsel Atas Nama Siapa
- Buka menu Telepon.
- Kemudian Telpon ke 188.
- Lalu minta informasi.
Nomor HP yang digunakan saat ini atas nama siapa.
Biasanya mereka hanya dapat memberikan nomor NIK saja. - Setelah NIK didapat.
Langsung cek NIK tersebut atas nama siapa. Caranya lihat di cara cek e-KTP.
Cara 8 : Cek Nomor Telkomsel Sudah 4G atau Belum
- Aktifkan Paket Data.
- Cek indikator diatas sinyal.
Jika terdapat tulisan atau indikator 4G, maka kartu Telkomsel Anda sudah 4G.