Cara Minta Pulsa Telkomsel

minta pulsa telkomsel

Banyak yang beranggapan paket darurat Telkomsel yang tersedia adalah meminjam sejumlah pulsa.

Namun kenyataannya salah yang Anda dapat jika menggunakan layanan paket darurat Telkomsel adalah berbentuk kuota internet, nelpon dan sms ada juga paket darurat untuk pembelian di PlayStore.

Jika yang Anda maksud adalah pinjam pulsa, cara yang benar adalah minta pulsa ke sesama nomor Telkomsel.

Jadi pastikan nomor Telkomsel yang akan Anda pinjam setuju. Seperti meminjam pulsa saudara, nomor Telkomsel sendiri yang lain atau teman. Cara minta pulsa ini sedikit berbeda dengan cara transfer pulsa Telkomsel.

Apa Itu Layanan Minta Pulsa Telkomsel ?

Sebuah layanan atau fitur untuk saling minta / pinjam Pulsa emergency dari Telkomsel yang berlaku untuk sesama seperti simPATI, Kartu AS atau Loop.

Syarat dan Ketentuan Minta Pulsa

Berikut ini merupakan syarat dan ketentuan yang harus Anda pahami dalam minta pulsa.

  • Nominal pulsa yang dapat Anda pinjam dari pengguna telkomsel lain minimal 5000 rupiah.
  • Nominal pulsa yang dapat Anda pinjam dari pengguna telkomsel lain maksimal 200.000 rupiah.
  • Anda hanya dapat melakukan pinjaman pulsa sebanyak 10 kali dalam satu hari, apabila Anda melakukannya untuk kesebelas kalinya makan permintaan akan ditolak oleh pihak operator telkomsel.
  • Biaya admin untuk sekali pengiriman pulsa adalah sebesar 100 rupiah.
  • Layanan pinjam pulsa ini hanya dapat dilakukan oleh pengguna kartu Telkomsel simPATI dan juga Telkomsel AS.

Cara Minta Pulsa Telkomsel Ke Nomor Lain

Berikut ini langkah – langkah cara minta pulsa Telkomsel :

  1. Buka menu Telepon.
  2. Ketik kode dial minta pulsa telkomsel *858#.
  3. Pilih 2. Minta.
  4. Kirimkan.
    Cara Minta Pulsa Telkomsel
  5. Masukkan nomor Telkomsel lainnya yang ingin dipinjam pulsanya.
  6. Kirimkan.
  7. Masukkan jumlah pulsa yang akan dipinjam.
  8. Kirimkan.
  9. Pilih 1. Setuju.
  10. Kirimkan.
    cara minta pulsa ke operator telkomsel
  11. Tunggu hingga dapat sms notifikasi berhasil.

Catatan : nomor sendiri adalah nomor Telkomsel lain seperti simPATI, Kartu AS atau Loop yang akan dipinjam pulsanya. Jika memasukkan nomor yang sama jelas tidak bisa.

Bagaimana Cara Minta Pulsa Telkomsel Ke Operator Lain?

Sayangnya cara ini belum ada untuk minta pulsa ke operator lain seperti Indosat, 3, Axis, XL.

Bagaimana Cara Minta Pulsa Telkomsel 1000?

Silahkan dicoba cara diatas, mungkin bisa. Kalau hasil uji coba akan mendapatkan pesan “Maaf, saat ini sistem sedang sibuk. Coba ulangi beberapa saat lagi (FI06)”.

Bagaimana Cara Minta Pulsa Telkomsel Gratis?

Anda akan mendapatkan pulsa secara gratis jika nomor yang Anda pinjami tidak minta untuk dikembalikan.